Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

MUDIK BERSAMA KELUARGA (10 Hari berada di Bulukumba)

Tepat pukul empat sore (Ahad, 1/5/22) saya berangkat menuju kampung halaman, menyusul anak-anak yang berangkat lebih dahulu bersama pamannya (29/4/2022). Alhamdulillah pukul 18.00 kami sudah memasuki wilayah jeneponto dan singgah sejenak sholat magrib dan Istirahat.

Pukul 19.00 Wita, kami kembali melanjutkan perjalanan. Sesampainnya di Kota Jeneponto kembali kami kembali singgah di pasar malam untuk membeli beberapa keperluan anak-anak besok berlebaran sama neneknya. Pasar malamnya tepat berada dipinggir jalan poros, jadi sedikit membuat kemacetan. Setelah semua terbeli....saatnya kita lanjutkan perjalanan.....πŸ’ͺπŸ’ͺ

Memasuki Kota Bulukumba kami kembali beristirahat di Masjid Dato Tiro, dan menikmati bekal yang kami bawa. Suasana masjid sangat ruameee..... 


Alhamdulillah di sepanjang perjalanan pulang kampung, masyarakat banyak berkumpul di sepanjang jalan sejak dari Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng dan Bulukumba bahkan sampai di kampung banyak yang berkumpul di sepanjang jalan khususnya anak muda. Jadi kami merasa aman, walau baru kali ini pulang kampung larut malam. Menggunakan roda dua.

Senin, 2 Mei 2022. Di kampung baru berlebaran hari ini, anak-anak siap-siap untuk berangkat menuju lapangan. Kita Foto dulu ya....

Aisyah dan Zahra

Hafidzah dan Fildzah

Foto Bersama tawwa, jadi kenang-kenangan untuk di lihat kalau sudah besar he....he...

Bersama UMMI 

Foto Kakek dan Nenek

Alhamdulillah bisa kumpul bersama lebaran Idul Fitri tahun ini

Berangkat bersama Kakek dan Nenek menuju lapangan, Abi dan Ummi sudah lebaran kemarin di Makassar

Foto saat perjalanan menuju lapangan

Alhamdulillah sudah sampai di lapangan, suasananya sangat ramai sekali

Alhamdulillah cuaca cerah, namun setelah sholat hujan gerimis.

Ziarah ke Makam Nenek, saat pulang ke hujanan sedikit.

Jarang-jarang bisa kumpul seperti ini....Alhamdulillah...

Sore hari ikut ziarah ke makam orang tua mertuaku, sekaligus ke rumah beberapa keluarga yang ada di seppang.

Selasa, 3 Mei 2022. Hari ini agendanya kami akan mengunjungi dua rumah, dengan lokasi yang berbeda. 

Perjuangan Silaturahim memang berat, makanya pahalanya besar.

Orang pada asyik makan, kita malah sibuk berdua-duaan.


Jarang-jarang bisa berfoto begini 

Walau hanya mengunjungi dua rumah, namun pulangnya sore hari. Lumayan menguras tenaga namun sangat menenangkan, apa lagi anak-anak karena banyak dapat THR.

Rabu, 4 Mei 2022. Insya Allah hari ini kita akan lanjut silaturahmi lagi, ke tempat keluarga.
Bukan cuma anak-anak yang selalu merindukan suasana kampung, tapi kami juga selalu rindu jika lama tidak pulang

Ke rumah Tante Nia di Tanuntung, lanjut ke rumah Kak Mega, terakhir ke rumah tante sahira di seppang baru balik ke rumah.

Alhamdulillah lewat sini lagi, melihat tempat kami dari ketinggian.

Siap-siap berangkat menuju rumah mamar untuk nginap dan melihat proses pembuatan gulu merah.

Jum'at, 6 Mei 2022. Alhamdulillah pagi ini melihat proses pembuatan pembuatan gula merah kelapa

Proses Memasak ini juga ada trik agar gelembungnya tidak meluap

Menikmati so'ri kalau lambat dimakan akan terus mencair

Cetakan yang sudah di cuci dan di berikan pelapis untuk menutupi lobang tempurung siap. Tinggal menunggu gula merah yang masih sementara  terus diaduk sampai matang.

Tunggu beberapa saat, gula merahnya siap dilepaskan dari cetakan

Beberapa menit kemudian Gula Merah Kelapa sudah jadi

Sekarang dapat tambahan gula yang sudah masak. Makasih nenek...

Sebelum balik kita menikmati kelapa muda dulu, makasih paman.

Setelah menikmati kelapa muda dan istirahat sejenak. Saatnya kita pamitan

Hari ini dapat pengalaman yang luar biasa, bisa langsung melihat dan ikut merasakan sensasi membuat gula merah. 

Setelah belajar membuat gula, sore harinya saya ikut bersama mertua untuk belajar mencari ikan dengan cara ma'tabere dan cara rinta. Alhamdulillah hari ini laut sangat tenang.

Ternyata tidak mudah menjadi nelayan, kami tiba di rumah pukul 03.00 dini hari. Alhamdulillah hasil tangkapan kami hampir 2 baskom

Sabtu, 7 Mei 2022. Agenda hari ini adalah menjeguk keluarga di Kota Bulukumba, yang sedang terbaring sakit setelah di operasi usus buntu. Namun yang berangkat hanya Ummi dan Nenek. Abi tinggal untuk menjaga anak-anak.

Ternyata kepergian Ummi dan Nenek sampai sore, seharian Abi bersama Syafiqah. Sungguh menjadi hari yang sangat melelahkan he...he...

Ahad, 8 Mei 2022. Hari ini rencananya mau balik ke Makassar, tapi karena dapat informasi bahwa hari ini banyak titik ke macetan menuju Kota Makassar. Akhirnya saya memutuskan untuk kembali tinggal semalam, kalau tidak ada halangan besok baru pulang kampung.

Jalan-jalan pagi menikmati udara segar

Pohon Mangga depan rumah, semoga buahnya banyak selebat bunganya.

Suasana yang selalu di rindukan

Hari ini agendanya adalah mempersiapkan barang-barang yang akan di bawa besok ke Makassar, selain itu istirahat agar besok tidak kelelahan.

Bermain-main di pinggir laut, sambil menunggu kakek yang akan pergi melaut

Hari ini agin bertiup sangat kencang

Foto bersama kakek dulu, sebelum kakek berangkat

Ternyata mesin perahu kakek ada sedikit masalah, sehingga tidak jadi mencari ikan.

Senin, 9 Mei 2022. Siap-siap melakukan perjalan yang cukup panjang, Bulukumba - Makassar.

Sedih juga mau berpisah, setelah 10 hari bersama anak-anak bermain bersama

tepat pukul 06.30 Wita kami meninggalkan rumah, cuaca mendung

Baru beberapa menit kita jalan, langsung minta jajan. Kami singgah sejenak membeli susu dan cemilan, yuk kita lanjut.....

Baru beberapa menit perjalanan, hujan turun dengan derasnya. Akhirnya kami singgah berteduh menunggu sampai hujan reda. Mungkin ada sekitar 30 menit kami berteduh baru melanjutkan perjalanan, memasuki kota bulukumba kami singgah di SPBU untuk mengisi bensin.

Oke kita lanjut.......

Pukul 09.30 wita kami sudah sampai di sini (perbatasan Bantaeng - Jeneponto), istirahat sambil menikmati bekal yang dibuatkan nenak. Setelah 30 menit kami kembali melanjutkan perjalanan.

Menikmati Bakso di perbatasan Bantaeng - Jeneponto

Sesampainnya di Kota Jeneponto, kami kembali singgah istirahat di salah satu Indomaret sambil menikamti minuman dan makanan ringan. Sepertinya pengeluaran kita membengkak he...he....

Singgah sholat dan makan siang, menikmati bakso lagi dan buras nenek.
(Alhamdulillah sudah di Kab. Takalar)

Selesai sholat dan Istirahat kami kembali melanjutkan perjalanan, Alhamdulillah cuaca hanya mendung. Sebelum memasuki makassar sempat hujan, tapi tidak terlalu lama.

Alhamdulillah sebelum waktu sholat Ashar kami sudah tiba di rumah, anak-anak bukannya istirahat. Malah langsung izin mau pergi main, luar biasa......

Kalau kami naik kendaraan roda dua, ummi bersama syafiqah naik mobil dan Alhamdulillah tiba pukul 24.00 lebih....

Semoga Allah memberikan kita kesehatan dan umur yang panjang, sehingga kita bisa bertemu kembali......

Tinggalkan jejak dengan menuliskan komentar anda....

Dokumentasi Kegiatan Foto-Foto Training Motivasi bersama Coach Sabran disini πŸ‘‰πŸ‘‰πŸ‘‰www.muhammad-sabran.com/2011/08/hubungi-saya.html
  
Hormatku


Coach SabranπŸ™

Posting Komentar untuk "MUDIK BERSAMA KELUARGA (10 Hari berada di Bulukumba)"